Implementasi Metode Weighted Product (Wp) Pada Sistem Pendukung Keputusan Seleksi Calon Karyawan Bpjs Kesehatan Tasikmalaya

Authors

  • Cepi Rahmat Hidayat
  • Teuku Mufizar
  • Muhamad Dadan Ramdani

Abstract

Karyawan merupakan salah satu sumber daya yang paling penting bagi setiap perusahaan. Dalam menjalankan usahanya, keberhasilan perusahaan sangat ditentukan oleh kualitas karyawan yang ada di dalamnya. Untuk memperoleh karyawan-karyawan yang berkualitas dan memenuhi kualifikasi yang di butuhkan, perusahaan mengadakan proses seleksi dalam perekrutan calon karyawan baru yang berkualitas. Seleksi calon karyawan merupakan salah satu bagian penting dalam keseluruhan proses manajemen sumber daya manusia dimana kualitas sumber daya manusia suatu perusahaan tergantung pada kualitas para karyawannya. Pada proses seleksi calon karyawan baru BPJS Kesehatan dilakukan dengan serangkaian tes yang terdiri dari empat tahap penilaian yaitu: tes tulis uji skill, tes psikologi, tes kesehatan dan tes wawancara. Tiap-tiap penilaian tersebut diperhitungkan dan dipertimbangkan sesuai kebutuhan perusahaan. Selama ini dalam proses seleksi calon karyawan mengalami kesulitan karena masih membandingkan hasil tes calon karyawan satu persatu untuk menentukan calon karyawan baru. Proses ini membutuhkan waktu yang lama. Selain itu, dengan sistem seleksi calon karyawan yang lama, menimbulkan unsur penilaian yang subyektif. Maka dibangunlah suatu sistem pendukung keputusan dengan metode Weighted Product (WP) sebagai solusi alternatif pilihan, sehingga berjalan efektip dan mengurangi terjadinya penilaian secara subyektif. Dari data pengujian, dapat disimpulkan bahwa sistem mampu menyediakan alternatif pilihan dengan efektip dan mengurangi unsur subyektifitas dengan margin of error 90% jika dibandingkan dengan sistem seleksi yang lama.

References

Mokhamad isman Taupiq, Achmadi Prasita Nugroho, sultono. Jurnal Informatika Merdeka Pasuruan Vol.1, No.3 Desember 2016 e-ISSN. 2503-1945

Arif Harjanto. Jurnal Informatika, Volume 14 Nomor 1, Juni 2014

Leo Willyanto Santoso, Alexander Setiawan,. IJCCS, Vol.5 No.2, Juli, 2015

Turban, dkk 2005. Decision Support System and intelligent system. Sistem pendukung keputusan dan system cerdas. Yogyakarta:Andi.

Downloads

Published

2018-03-08