Rancang Bangun Jaringan Komputer Nirkabel Dan Hotspot Menggunakan Router Mikrotik Rb850gx2 (Studi Kasus Di STMIK Jakarta STI&K)

Yudi Irawan Chandra(1*), Kosdiana Kosdiana(2)

(1) 
(2) 
(*) Corresponding Author

Abstract


Jaringan komputer bukanlah merupakan suatu hal yang baru saat ini. Setiap perusahaan, kampus, hotel, sekolah maupun kafe terdapat implementasi jaringan komputer yang berguna untuk menunjang informasi. Pengembangan teknologi jaringan itu sendiri. Seiring dengan semakin tingginya tingkat kebutuhan dan banyaknya pengguna jaringan yang menginginkan suatu bentuk jaringan yang dapat memberikan hasil maksimal baik dari segi efisiensi maupun peningkatan keamanan jaringan itu sendiri, maka upaya-upaya penyempurnaan terus dilakukan. Dengan memanfaatkan berbagai teknik khususnya teknik dan penggunaan hardware yang lebih baik. Dalam mengelola jaringan komputer, akan banyak kendala yang dihadapi karena banyaknya pengguna yang mengakses internet melalui perangkat komputer, laptop ataupun smartphone. Penggunaan hotspot tentunya mempermudah pemakaian perangkat seperti laptop atau smartphone dengan menggunakan jaringan nirkabel. Untuk penggunaan bandwidth yang tidak merata apabila digunakan oleh salah satu atau beberapa user akan menyebabkan pengguna lainya tidak dapat medapat kecepatan akses yang sama. Dengan diterapkannya manajemen bandwidth maka akan menjadi solusi dalam jaringan. Dimana setiap user dapat ditentukan serta akan mendapatkan bandwidth yang merata. Pada penelitian ini akan dibangun sebuah model atau sistem jaringan nirkabel dan hotspot menggunakan router mikrotik RB850GX2 di STMIK Jakarta STI&K.

Full Text:

PDF

References


Edy Winarno St, M.eng, Ali Zaki Smitdev Community, Membuat Jaringan Komputer di Windows dan Linux, Elex Media Komputindo, Jakarta, 2014

Efvy Zam, Buku Sakti Wireless Hacking, Elex Media Komputindo, Jakarta, 2016.

Hardana., S.Kom, Ino Irvanto, Belajar Mudah: Konfigurasi Routerboard Mikrotik RB-750, AndiPublisher, Jogjakarta, 2015

Iwan Sofiana, CISCO CCNA dan Jaringan Komputer, Edisi Revisi, Dahlia, Bandung, 2009.

Madcoms, Manajemen Sistem Jaringan Komputer Dengan Mikrotik RouterOs, AndiPublisher, Jogjakarta, 2017

Moch. Linto Herlambang, Aziz Catur L, Panduan Lengkap Menguasai Router Masa Depan Menggunakan Mikrotik Router OS, AndiPublisher, Jogjakarta, 2008

Rendra Towidjojo, Mikrotik Kungfu Kitab 1 dan Kitab 2, Jasakom, Jakarta, 2013.

Vyctoria, Tips & Trik Jaringan Wireless, Elex Media Komputindo, Jakarta, 2014.


Refbacks

  • There are currently no refbacks.