Prototipe Sistem Keamanan Ruangan Arsip Menggunakan Mikrokontroler Berbasis SMS Gateway
Abstrak
Saat ini aspek keamanan menjadi aspek yang paling diperhatikan dalam setiap bidang teknologi informasi. Termasuk juga pada bidang keamanan fisik yakni keamanan pada suatu ruangan yang rawan untuk dimasuki pihak yang tidak berkepentingan. Saat ini kebanyakan ruangan arsip masih menggunakancara manual seperti penguncian gembok, rantai, maupun pengawasan pihak keamanan. Hal ini tidak efektif karena orang masih dapat masuk melalui celah lain. Sebagai bentuk solusi, dibuat sistem keamanan yang menggunakan mikrokontroler sebagai otak sistem yang berbasis SMS Gateway untuk mengirimkan notifikasi ke pengguna apabila terjadi pelanggaran. Dalam hal ini mikrokontroler yang dibangun juga dilengkapi dengan sensor pir dan sensor flame untuk mendeteksi adanya gerakan dan api. Selain itu juga digunakan buzzer sebagai alat notifikasi langsung ketika sensor mendeteksi adanya gerakan dan Modul GSM Shield untuk mengirimkan SMS. Setiap aktivitas gerakan dan api dalam ruang yang dideteksi akan mengaktifkan sensor yang dipasang sekaligus mengirim notifikasi sms ke nomor handphone yang dituju. Metode penelitian menggunakan metode prototype dan perancangan sistem menggunakan UML. Dari hasil pengujian telah dibuktikan bahwa kedua sensor dapat mendetaksi gerakan maupun api, kemudian membunyikan buzzer, dan mengirimkan notifikasi langsung ke pengguna.Referensi
Tempongbuka, H., Allo, E. K., Sompie, S.R.U.A., Rancang Bangun Sistem Keamanan Rumah Menggunakan Sensor PIR (Passive Infrared) dan SMS Sebagai Notifikasi. Jurnal Teknik Elektro dan Komputer. 2015; 4(6): 10-15.
Pudiatmoko, A., Fadlilah, U., Basith, A., Sistem Keamanan Kamar Kos dengan Peringatan Alarm dan SMS Berbasis Mikrokontroler ATMEGA32. Jurnal Emitor. 2013; 13(2): 21-30.
Rahajoeningroem, T., Wahyudin, Sistem Keamanan Rumah Dengan Monitoring Menggunakan Jaringan Telepon Selular. Jurnal Telekontran. 2013; 1(1): 24-32.
Ramadhan, A.S., Handoko, L.B., Rancang Bangun Sistem Keamanan Rumah Berbasis Arduino Mega 2560. Jurnal Techno.COM. 2016; 15(2): 117-124.
Christion, P.R., Yamin, M., Muchlis, N.F., Rancang Bangun HSS (Home Security System) Berbasis SMS Gateway Menggunakan Arduino Uno. Jurnal Semantik. 2016; 2(2): 135-143.
Asad, M.R., Nurhayati, O.D., Widianto, E.D., Sistem Pengamanan Pintu Rumah Otomatis Via SMS Berbasis Mikrokontroler ATMEGA328P. Jurnal Teknologi dan Sistem Komputer. 2015; 3(1): 1-7.
Umam, A.S., Supeno, B., Cahyadi, W., Sistem Keamanan Ruangan Berbasis Web Menggunakan Webcam dan Sensor PIR. Jurnal Arus Elektro Indonesia. 2016; 2(2): 1-6.
Yurindra, Saputra, A.D., Sistem Keamanan Ruangan Dengan Perekaman Visual Berbasis Radio Frekuensi Identification Dan Pre Hypertext Processor (PHP) di Loka Monitor Spektrum Frekuensi Radio. Jurnal Sisfokom. 2013; 2(2): 47-54.
Mahdi, S.A., Development of Anti-Theft Door System For Security Room. Academic Research International. 2013; 4(3); 237-242.
Kaur, S., Singh, R., Khairwal, N., Jain, P., Home Automation and Security System. Advanced Computational Intelligence. 2016; 3(3); 17-23.