SISTEM PENENTUAN JARAK TERPENDEK BERDASARKAN DATA COORDINATE MENGGUNAKAN ALGORITMA DIJKSTRA DALAM KASUS PENGANTARAN BARANG SE-JABODETABEK

Halim Agung(1*)

(1) Universitas Bunda Mulia
(*) Corresponding Author

Abstract


Kasus diangkat berdasarkan rute-rute yang ditempuh para pengantar barang. Karena kondisi jalan yang macet dan memakan waktu lama, mereka seringkali kebingungan untuk menentukan rute terbaik. Berdasarkan variasi rute yang ditempuh dan jarak antara titik awal dan tujuan, kita dapat menghitung dan menentukan, jalur mana yang memiliki jarak terpendek dan terefektif.

Dalam penelitian ini, algoritma Dijkstra diterapkan untuk menghitung jarak terpendek dari suatu titik ke titik lainnya dalam area Jabodetabek, berdasarkan banyaknya titik koordinat yang terdapat dalam database. Metode Iterative-Enhancement diterapkan dalam mengembangkan sistem ini. Pengumpulan data dilakukan melalui observasi pola rute yang sering dilalui dan studi literatur, disertai penelitian terdahulu tentang implementasi algoritma Dijktra. Sistem dirancang dalam beberapa tahapan, yaitu analisis kebutuhan sistem dan user, perancangan flowchart, perancangan DFD, perancangan database, hingga perancangan tampilan sistem.

Hasil penelitian akan diwujudkan dalam bentuk sistem perangkat lunak berbasis web dan mencantumkan peta sederhana sebagai sarana untuk membantu para pengantar barang menentukan rute pengantaran yang lebih sesuai. Hasil penelitian diperoleh dari pengujian dengan dua kondisi (jumlah data) yang berbeda, yakni 2.056 dan 5.186 titik koordinat. Pengujian menunjukkan perbedaan jarak terpendek yang signifikan untuk masing-masing kondisi, di mana hasil perhitungan dengan kondisi jumlah data lebih sedikit tidak lebih efektif dibandingkan kondisi jumlah data lebih banyak.

Dari pembahasan dan pengujian, disimpulkan bahwa algoritma Dijkstra sangat membanu dalam menentukan rute terpendek yang optimal. Didapati pula bahwa jumlah data sangat berpengaruh terhadap hasil perhitungan. Semakin banyak jumlah titik koordinat yang ada dalam database, semakin optimal hasil perhitungan yang akan diperoleh. Sistem juga menawarkan kemudahan bagi setiap pengguna melalui tampilan peta yang tertera sebagai visualisasi rute

Keywords


Jabodetabek; Dijkstra; Iterative-Enhancement; Titik koordinat; Latitude; Longitude; Euclidean Distance; Jarak terpendek

Full Text:

PDF

References


A. Sedeño-Noda and A. Raith, “A Dijkstra-like method computing all extreme supported non-dominated solutions of the biobjective shortest path problem” Comput. Oper. Res., vol. 57, 2015.

DOI : 10.1016/j.cor.2014.11.010.

Cattaruzza, Diego, dkk. 2017. Vehicle Routing Problems for City Logistics.

DOI : 10.1007/s13676-014-0074-0

Farah, Nasytha Nur, Andri Suprayogi, dan Moehammad Awaluddin. 2014. Aplikasi Pgrouting Untuk Penentuan Jalur Optimum Pada Pembuatan Rute Pemadam Kebakaran (Studi Kasus : Kota Semarang). Jurnal Geodesi Undip Volume 3, Nomor 1, Tahun 2014, hal. 182-197.

ISSN : 2337-845X.

Junanda, Berry, Denny Kurniadi, dan Yasdinul Huda. 2016. Pencarian Rute Terpendek Menggunakan Algoritma Dijkstra Pada Sistem Informasi Geografis Pemetaan Stasiun Pengisian Bahan Bakar Umum. Jurnal Vokasional Teknik Elektronika & Informatika Vol. 4, No. 1, Maret 2015, hal. 89-93.

ISSN : 2302-3295.

Miro, Fidel. (2012). Pengantar Sistem Transportasi. Erlangga, Jakarta.

ISBN : 9789790993112.

Munir, Rinaldi dan Leony Lidya. 2016. Algoritma dan Pemrograman Dalam Bahasa Pascal, C, dan C++ Edisi Keenam. Jakarta : Informatika.

ISBN : 602-1514-91-7

Ojekudo, Nathaniel Akpofure dan Nsikan Paul Akpan. 2017. An Application of Dijkstra’s Algorithm To Shortest Route Problem. IOSR Journal of Mathematics (IOSR-JM) Volume 13, Issue 3 Ver. 1, hal. 20-32.

DOI : 10.9770/5728-1303012032

Pandey, Pramod dan Sunanda Dixit. 2014. Railway Route Optimization System Using Dijkstra Method. International Journal on Recent and Innovation Trends in Computing and Communication (IJRITCC) Volume : 2 Issue : 3, hal. 435-440.

ISSN : 2321-8169.

Primadasa, Yogi. 2015. Pencarian Rute Terpendek Menggunakan Algoritma Dijkstra Pada SIG Berbasis Web Untuk Distribusi Minuman (Studi Kasus PT. Coca Cola Kota Padang). Jurnal KomTekInfo Fakultas Ilmu Komputer, Volume 2, No. 2, Des 2015, hal. 47-54.

ISSN : 2356-0010.

R., Windi Eka Yulia, Dwiretno Istiadi, dan Abdul Roqib. 2015. Pencarian SPBU Terdekat Menggunakan Algoritma Dijkstra (Studi Kasus di Kabupaten Jember). Jurnal Nasional Teknik Elektro Vol : 4, Jember.

ISNN : 2302-2949.

Risald, Suyoto, dan Antonio E. Mirino. 2017. Best Routes Selection Using Dijkstra and Floyd-Warshall Algorithm.

DOI : 10.1109/ICTS.2017.8265662.

Setiawan, Kiki, dkk. 2018. Menghitung Rute Terpendek Menggunakan Algoritma A* Dengan Fungsi Euclidean Distance. Seminar Nasional Teknologi Informasi dan Komunikasi 2018 (SENTIKA 2018), Yogyakarta.

ISSN : 2089-9815.

Setiyadi, Isnaeni, Teguh Bharata Adji dan Noor Akhmad Setiawan. 2015. Optimalisasi Algoritma Dijkstra Dalam Menghadapi Perbedaan Bobot Jalur Pada Waktu Yang Berbeda. Seminar Teknologi Informasi dan Multimedia, STMIK AMIKOM Yogyakarta, hal. 31-36.

ISSN : 2302-3805

Siang, Jong Jek. 2014. Riset Operasi dalam Pendekatan Algoritmis Edisi 2. Jakarta : Andi Publisher.

ISBN : 9789792943542.

Wu, Yu, dkk. 2017. Path Planning for Carrier Aircraft Based On Geometry and Dijkstra’s Algorithm.

DOI : 10.1109/CCSSE.2017.8087906




DOI: https://doi.org/10.32736/sisfokom.v8i1.587

Refbacks

  • There are currently no refbacks.



Indexed By:

 



Creative Commons License
Jurnal Sisfokom (Sistem Informasi dan Komputer) has ISSN 2301-7988 and e-ISSN 2581-0588 which is published by Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) ISB Atma Luhur under a Creative Commons Attribution-ShareAlike 4.0 International License.
Web Analytics Made Easy - StatCounter